Direkt zum Hauptbereich

Mau dapet Beasiswa dengan mudah? ini Tricknya!

Malam Indonesia, International Club
Selamat malem temen-temen sudah beberapa hari ga nulis, jadi gatel pengen nulis lagi. Tema AupairIndo kali ini adalah bagaimana kita bisa mendapatkan beasiswa dengan mudah. Oke.. mudah itu relativ, tapi yang saya maksud disini adalah bahwa prosedur untuk mendapatkan beasiswa ini tidak seperti beasiswa-beasiswa pada umumnya.






Perlu di ketahui sebelumnya bahwa beasiswa yang saya maksud disini adalah:
  1. Tidak Penuh. Artinya besarnya nilai beasiswa tidak bisa mencukupi seluruh kebutuhan hidup. 
  2. Beasiswa tidak di berikan secara cuma-cuma, melainkan untuk mendapatkannya teman-teman harus menyelesaikan perkerjaan yang tidak terlalu menyita waktu. 
  3. Untuk bisa mendapatkan beasiswa ini, teman-teman harus sudah berada di Jerman dan terdaftar sebagai mahasiswa di salah satu universitas negeri.
Cara untuk mendapatkan beasiswa ini adalah dengan "berorganisasi". Di hampir setiap Universitas di Jerman, teman-teman akan menemukan banyak organisasi-organisasi mahasiswa yang bergerak di berbagai bidang: Politik, Akademis, Sosial dan bimbingan mahasiswa asing. Mungkin bagi teman-teman yang sedang kuliah di Jerman kata "AStA" tidak asing lagi di telinga. Organisasi-organisasi kemahasiswaan ini, sama seperti PPI memilik struktur organisasi yang besar. Setiap posisi di struktur organisasi ini di jabat oleh seorang mahasiswa/i yang dipilih secara demokratis. Namun, ada beberapa posisi dimana persaingan pemilihan kepengurusannya tidak begitu ketat seperti dibidang-bidang lainnya. Misalnya "Auslandsreferat" atau bagian yang mengurusi permasalahan mahasiswa asing. Seandainya teman-teman aktiv di organisasai kemahasiswaan ini, kemungkinan besar teman-teman nantinya akan di minta untuk dapat menjabat di posisi ini. Dan, sebagian besar posisi di struktur AStA kalian akan mendapatkan kompensasi atau beasiswa yang besarnya berkisar antara 300 s/d 400 Euro per bulannya.

Pengalaman saya pribadi, tahun 2010 saya aktiv di salah satu organisasi kemahasiswaan yang mengurusi mahasiswa program pertukaran "Erasmus": International Club. Pada awalnya saya hanya sering datang ke acara-acara yang mereka selenggarakan. Biasanya setelah acara selesai saya tidak langsung pulang. Saya selalu menawarkan bantuan saya untuk membereskan ruangan dimana acara berlangsung. Dari situ saya mulai mengenal pengurus organisasi ini secara personal. Tak lama dari situ mereka mengajak saya untuk membantu menyelenggarakan acara-acara kecil seperti malam keakraban, malam karaoke dlsb. Acaranya sangat sederhana, member organisasi ini berkumpul disuatu Cafe dan mereka bercakap satu sama lain. Tugas kita hanyalah mencari lokasi yang menarik. Pada tahun 2011 Saya di percaya menjadi Bendahara organisasi ini. pada waktu itu saya mendapatkan beasiswa sekitar 250 Euro per bulan. Tahun 2012 Saya menjabat sebagai Vice President di organisasi ini. Beasiswa yang saya dapatkan untuk posisi ini 350 Euro per bulan, cukup untuk membayar appartement dan belanja bulanan di Berlin. Waktu yang saya investasikan untuk organisasi ini perminggunya hanyalah 6 Jam. Selain mendapatkan beasiswa kalian juga mendapatkan teman dan pengalaman yang besar.

Kalau teman-teman ingin kuliah di Jerman, tapi ragu untuk memilih bimbingan murah dan yang terpercaya, teman-teman bisa kirim email ke zapato.syarif@gmail.com atau klick DISINI Jangan tertipu, Sekolah di Jerman itu Mudah dan Murah!



Beliebte Posts aus diesem Blog

Culture Shock! Pengalaman Pertama Melihat Wanita Telanjang Di Eropa.

Betul, temen-temen gak salah baca judul post ini. Di seri blogger posts kali ini saya ingin berbagi sedikit beberapa pengalaman kultur shock saya selama saya tinggal di Eropa. Well... pada saat menulis blog ini, saya sudah 10 tahun tinggal di Eropa, dengan kata lain, ada cukup banyak yang bisa saya ceritakan ke kalian. Sebelum saya mulai cerita ini perlu saya ceritakan bahwa sebelum saya pergi ke Eropa, saya belum pernah melihat wanita telanjang sama sekali temen-temen, kecuali dari filem porno atau dari melihat orang gila di jalanan. Waktu berangkat ke Jerman usia saya masih 19 tahun. Kebayangkan bagaimana "culun" dan "cupu" nya saya pada wakut itu. Pada hari itu di Jerman adalah musim panas. Suhu udara nya kurang lebih 35 derajat, suhu yang cukup tinggi untuk penduduk Eropa. Saya masih tinggal di pinggiran kota Stuttgart waktu itu. Kalau tidak salah, itu adalah bulan ke tiga saya tinggal di Jerman. Saya tinggal bersama keluarga asuh saya yang kebetulan adalah

Berapa Penghasilan kerja sambilan di Jerman?

Hallo teman-teman semua, saya sering ditanya oleh beberapa calon Au-Pair dan Mahasiswa, berapa sih besarnya penghasilan dari kerja sambilan di Jerman? Dibawah ini adalah list perkerjaan yang sudah pernah saya coba: Standard Gaji regional Berlin, 2013  Pencuci piring, 5,5 - 7 Euro per-Jam Pramusaji, 6,5 - 8 Euro per-Jam + Tip (+- 10 - 15 Euro per shift) Juru masak, 7,5 - 10 Euro per-Jam (+- 10 - 15 Euro per shift) Penjaga Museum, 7 - 8 Euro per-Jam Pengajar bahasa Indonesia, 9 -13 Euro per-Jam Pekerja gudang pengiriman barang online, 7,5 - 8 Euro per-Jam Pekerja percetakan 7,5 - 8 Euro per-Jam Penerima tamu di Event-event International 8 - 10 Euro per-Jam Cleaning service 9 Euro per-Jam Penerjemah Indonesia - Jerman 10 - 13 Euro per-Jam Sekali lagi list ini hanya berlaku untuk wilayah BERLIN  Seperti yang teman-teman bisa lihat, penghasilan kerja sambilan di Jerman cukup lumayan. Sejak tahun 2009 penghasilan saya dari kerja sambilan berkisar 650 - 1200 Euro per bul

ISLAM SEDANG DI GEMPUR, INI PESAN SAYA UNTUK KALIAN YANG MUSLIM!

Ini video response saya tentang pembunuhan dua mahasiswi di Marokko. Semoga dunia menjadi lebih baik lagi.